SURABAYA- Jumat 24 November 2023, empat buah sekolah dasar dari berbagai belahan dunia yaitu: Moat Farm Junior School (Inggris), Lanzhou Country Garden School (China), Edulators (Pakistan), dan Sekolah Dasar Xin Zhong (Indonesia) mengadakan kolaborasi story time yang dilakukan oleh para siswa/i.
Acara yang dipandu oleh Jonathan McCormick, guru dari Moat Farm Junior School, memberikan ruang kepada para siswa untuk menceritakan ringkasan buku yang mereka baca serta merefleksikan pelajaran moral yang mereka peroleh dari cerita tersebut. Beberapa orang siswa bahkan juga membacakan bagian yang mereka gemari dari buku tersebut.
“Wah, saya terkejut ketika ternyata saya bisa memahami apa yang mereka ceritakan walaupun mereka berbicara dengan aksen Inggris yang sangat kental,” cetus Tatiana, siswi kelas 6 SD Xin Zhong, yang mengikuti acara tersebut. “Dulu saya lebih suka bermain games, tetapi sekarang saya pikir membaca itu adalah kegiatan yang menyenangkan juga. Setelah mengikuti acara ini, saya jadi termotivasi untuk membaca buku Harry Potter.”
Selain menumbuhkan minat membaca, acara membaca buku bersama ini juga menumbuhkan kesadaran antar budaya antar siswa dan guru yang terlibat.
“Saya tidak menyangka kalau ternyata murid-murid dari China dapat berbahasa Inggris dengan sangat baik,” komentar Cinda, rekan seangkatan Tatiana. “Betul, saya juga jadi belajar cerita-cerita seperti apa yang disukai siswa dari negara lain,” timpal Nicholas, yang juga adalah siswa kelas 6 SD Xin Zhong.
Di akhir acara story time ini, para guru membagikan tentang durasi sekolah di negara masing-masing. Di Inggris, setiap sekolah dasar memiliki durasi belajar selama 6 jam per hari, China 11,5 jam per hari di mana murid-murid diwajibkan untuk tidur siang di tengah hari. Sementara, di Indonesia durasi belajar di sekolah dasar tergantung dari jenis sekolahnya.
Hasil dari pertemuan pertama acara ini tidak hanya dirasakan manfaatnya oleh para siswa Xin Zhong, tetapi juga oleh para siswa dari sekolah-sekolah lain yang terlibat. “Pertemuan ini sangat berarti bagi siswa kami. Ini adalah salah satu bentuk penghargaan untuk mereka yang sudah aktif membaca buku selama caturwulan ini,” ujar Jonathan McCormick.
“Mari kita adakan pertemuan ini secara rutin!” Pungkas Naveed Zafar dari Edulators, Pakistan. Mengutip pernyataan dari National Education Association (2018), ketika para pendidik bekerja sama, maka terciptalah pengalaman belajar yang lebih baik.