Info Detak.co   |  Minggu, 03 Desember 2023
Connect with us
MEGAPOLITAN

Pintu Air Pasar Ikan Berstatus Siaga 3

Megapolitan / Senin, 06 Januari 2020
Pintu Air Pasar Ikan Berstatus Siaga 3
Ilustrasi | foto: ist

JAKARTA - Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyampaikan Pintu Air Pasar Ikan, Jakarta Utara berstatus siaga 3. Warga yang tinggal di kawasan sekitar diimbau untuk waspada dan hati-hati.

Kepala BPBD DKI Jakarta, Subejo mengatakan, berdasarkan data yang dihimpunnya dari pukul 06.00, Pintu Air di Pasar Ikan berstatus waspada atau siaga 3. Hal ini dipicu terjadinya hujan ringan di wilayah Jakarta Utara pada pagi hari.

"Pintu Air di Pasar Ikan berstatus waspada. Karena tadi pagi sempat terjadi hujan ringan di wilayah Jakarta Utara," kata Subejo saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin (6/1).

Subejo menyebutkan, Tinggi Muka Air (TMA) di 11 pintu air di Ibukota dan sekitarnya berstatus normal atau siaga 4.

Di antaranya Pintu Air Katulampa dengan ketinggian 10 sentimeter, Pintu Air Depok dengan ketinggian 105 sentimeter, Pintu Air Manggarai dengan ketinggian 645 sentimeter, Pintu Air Karet dengan ketinggian 320 sentimeter serta Pintu Air di Krukut Hulu dengan ketinggian 30 sentimeter.

Kemudian Pintu Air Pesanggrahan dengan ketinggian sekitar 80 sentimeter, pintu air Angke Hulu dengan ketinggian 60 sentimeter, Pintu Air Waduk Pluit dengan ketingian sekitar 190 sentimeter, Pintu Air Cipinang Hulu dengan ketinggian 80 sentimeter, Pintu Air Sunter Hulu dengan ketinggian 60 sentimeter dan Pintu Air Pulogadung dengan ketinggian 330 sentimeter.

"Kita imbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan waspada saat musim hujan," ujarnya. (*)

Pintu Air Pasar Ikan Berstatus Siaga 3

Megapolitan / Kamis, 08 Februari 2018
Pintu Air Pasar Ikan Berstatus Siaga 3

JAKARTA -�Kondisi Pintu Air Pasar Ikan pada pukul 06.00 berstatus siaga 3 dengan ketinggian muka air mencapai 196 sentimeter.�Sementara pintu air lainnya masih berstatus normal atau siaga 4. Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, kenaikan tinggi muka air di Pintu Air Pasar Ikan mulai terjadi dini hari tadi. Beberapa wilayah yang perlu diwaspadai terkena banjir rob seperti, Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Marunda, Cilincing, Kalibaru�dan Kamal. Sementara pintu air lainnya yang masih berstatus siaga 4 meliputi Bendung Katulampa setinggi 50 sentimeter, Depok 145 sentimeter, �Manggarai 690 sentimeter dan Karet 390 sentimeter.

Kemudian Pintu Air Krukut Hulu setinggi 50 sentimeter, Pintu Air Pesanggrahan 70 sentimeter, Angke Hulu setinggi 50 sentimeter Waduk Pluit -180 cm, Cipinang Hulu 100 sentimeter, �Sunter Hulu setinggi 70 sentimeter dan Pintu Air �Pulogadung 330 sentimeter

BPBD DKI Jakarta mengungkap, rata-rata kondisi cuaca di pos pemantauan pintu air mendung tipis. Khusus di Waduk Pluit terpantau hujan. Warga diimbau tetap waspada khususnya yang berada di bantaran sungai.�(EP)

Megapolitan Lainnya
Jumat, 01 Desember 2023 BMKG Ingatkan Potensi Hujan Disertai Angin Kencang di Jaktim dan Jaksel JAKARTA -  Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan wilayah DKI...

Jumat, 01 Desember 2023 Ragam Langkah Pemprov DKI Siaga Hadapi Musim Hujan dan Penanggulangan Banjir Jakarta -Pemprov DKI Jakarta menyiapkan ragam langkah kesiapsiagaan menghadapi musim hujan. Sinergi...

Jumat, 01 Desember 2023 Lindungi Masyarakat dari Bahaya Miras, Satpol PP DKI Musnahkan 12.031 Botol Miras Jakarta Pusat -Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta memusnahkan 12.031 minuman keras...

Jumat, 01 Desember 2023 Isteri Anies Baswedan dan Isteri Gus Imin Hadiri Haul Majemuk Ponpes Salafiyah Syafi'iyah SITUBONDO-Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo Kecamatan Banyuputih, Situbondo, Jawa Timur...

Copyright © 2018 - 2023 by Detak.co. All right reserved.