JAKARTA -�Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan akhirnya tiba di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Kamis (22/2/2018).�Novel kembali ke Indonesia setelah 10 bulan menjalani perawatan mata di Singapura akibat serangan yang diterima April 2017 lalu. Novel tiba di Gedung KPK sekitar pukul 12.32 WIB. Mobil yang membawa Novel Toyota Nav 1 hitam langsung menuju ke bagian belakang gedung KPK.�Novel telihat mengenakan jas hitam, baju dalam putih, dan celana panjang biru. Novel sempat melambai dan melempar senyum kepada awak media, sebelum bersalaman dengan para pejabat KPK yang menunggunya di depan pintu lobi KPK. Sampai saat ini, Novel masih berada di dalam Gedung KPK dan belum menemui wartawan dan karyawan di lobi gedung. Para aktivis yang terlihat datang antara lain Ketua Kontras Yati Andriyani, Ketua YLBHI Asfinawati, Ketua Bidang Advokasi YLBHI Muhammad Isnur, sejumlah anggota ICW seperti Tama S Langkun, Donal Fariz, Direktur Eksekutif LBH Jakarta Alghifari Aqsa, pegawai KPK dan Mantan Ketua KPK Abraham Samad juga terlihat mendatangi KPK.�(TK)
Trending
NASIONAL
Novel Baswedan Tiba di KPK
Nasional / Kamis, 22 Februari 2018
Nasional Lainnya
Jumat, 20 Desember 2024
The Jakmania Ultah, Anies Pasang Bendera Raksasa di Penangkal Petir di Rumah
JAKARTA– Hari ini, 19 Desember 2024, The Jakmania ulang tahun. Kelompok suporter...
Jumat, 20 Desember 2024
Peluang Anies Baswedan Masuk PDIP Pasca Pemecatan Jokowi dan Gibran
JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi memecat Joko Widodo (Jokowi),...
Jumat, 20 Desember 2024
Anies Baswedan Siapkan Ormas Berbasis Aksi Nyata: Jejak Baru Menuju Politik?
JAKARTA- Anies Baswedan tengah mempersiapkan organisasi masyarakat (ormas) yang berorientasi pada...
Jumat, 20 Desember 2024
Kunjungan Hangat Khofifah ke TPQ Indar Parawansa Pasuruan, Beri Seragam Baru dan Semangati Santri Kejar Cita-Cita
PASURUAN– Calon Gubernur Jawa Timur Terpilih, Khofifah Indar Parawansa, mengunjungi Taman...
Dunia Dalam Lensa
Rabu, 17 April 2024
Rabu, 17 April 2024
Rabu, 17 April 2024
Popular
Beda Sistem, Kepala Daerah Dipilih DPRD Tak Cocok untuk Indonesia
Rabu, 18 Desember 2024
eJourney dari Petra Christian University, Marketplace berbasis AI terbaik di Asia
Rabu, 18 Desember 2024
Hero Global Investment (HGII) Segera IPO, Bidik Dana Rp299 Miliar untuk Ekspansi Energi Terbarukan
Rabu, 18 Desember 2024
Wali Kota Eri Cahyadi Gotong Royong Bersama Warga Greges Timur Tinggikan Tanggul Cegah Rob
Rabu, 18 Desember 2024