SURABAYA – Sudah saatnya tokoh nasional Anies Baswedan membuat wadah guna meneruskan perjuangan demi perubahan Indonesia yang adil dan makmur.
Hal ini dikatakan oleh Qomaruddin, relawan asal Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Ini diungkapkan Qomaruddin usai bertemu Anies Baswedan di acara temu silaturahmi Hari Pahlawan di Hotel Namira.
"Banyak yang bilang sudah saatnya Pak Anies bikin partai. Kalau pendapat saya, ndak usah dulu melahirkan parpol," ungkap Qomaruddin Senin, 11 November 2024.
Hanya saja, ia berpendapat kalau Anies Baswedan mendirikan organisasi kemasyarakatan (ormas) sangat memungkinkan. "Kalau ormas bolehlah dan ndak perlu tergesa-gesa bikin parpol," terang dia.
Menurut dia, dengan keberadaan ormas maka ini bisa merawat para pendukung Anies Baswedan agar tetap dalam semangat perubahan, perbaikan dan peningkatan menjadi lebih baik.
"Hari ini harus lebih baik daripada hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini...." papar Qomarudin dari simpul relawan Anies Jatim tersebut.
Hanya saja, kata dia, bentuk ormas belum dirumuskan. Namun, yang jelas tagline-nya adalah semangat perubahan menjadi yang lebih baik. "Semakin maju dan adil sejahtera."