
Yesaya 61:1-11
Memasuki Minggu Adven yang ketiga, kita kembali diingatkan tentang kasih Allah yang agung dan mulia. Gambaran dari kitab Yesaya yang menjadi pembacaan kita hari ini adalah kabar keselamatan kepada Sion, yaitu umat Allah yang berada dalam pembuangan di Babel. Setelah 70 tahun berada di Babel, Tuhan memulihkan umat-Nya dan kembali ke Israel.
Pembaharuan pertama yang dilakukan oleh Allah ialah mengaruniakan Roh Kudus untuk menuntun umat-Nya membangun kembali kehidupan mereka. Yesaya diutus menyampaikan kabar baik kepada mereka yang sengsara, remuk hati dan terpenjara. (ayat 1) Ia menghibur mereka dengan pengharapan yang disediakan Tuhan bagi mereka.
Kedatangan Kristus ke dunia membawa pembaharuan dan pemulihan bagi kita melalui karya, hidup dan pengorbanan-Nya di atas kayu salib. Ia mengaruniakan Roh Kudus yang menuntun perjalanan hidup kita dan memberikan kekuatan pada waktu kita lemah.
Ia telah menebus dosa-dosa kita dan mengaruniakan hidup yang kekal oleh karena itu kita dapat berkata: “Aku bersukaria di dalam Tuhan, jiwaku bersorak-sorai di dalam Allahku, sebab Ia mengenakan pakaian keselamatan kepadaku dan menyelubungi aku dengan jubah kebenaran.” (ayat 10a).
Kita patut bersyukur atas segala kebaikan yang Tuhan sediakan bagi kita. Kiranya dalam memperingati kedatangan Tuhan kita Yesus Kristus, kita makin disadarkan betapa agung dan mulia kasih Allah yang telah memulihkan kehidupan kita dari dosa dan mengangkat kita menjadi anak-anak-Nya, sehingga kita dapat menjadi berkat dalam keluarga, lingkungan dan masyarakat di mana Tuhan menempatkan kita.
Kita dapat berbagi kabar sukacita tentang Injil, kabar baik yang dapat memulihkan kehidupan setiap orang yang percaya kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juru Selamat dunia. Ada pengharapan yang disediakan Allah bagi mereka yang sungguh percaya kepada-Nya, Ia menguatkan yang lemah, menghibur yang berduka, menyertai di dalam pergumulan hidup.
Ia memberikan Roh Kudus untuk menuntun perjalanan hidup kita. Tuhan kiranya memberkati kita semua. Selamat Hari Natal. Amin.
(Abiegael Rinding Padang/Warta Jemaat GKI Ngagel — 17 Desember 2023)
BACAAN ALKITAB PEKAN INI
Minggu, 17 Desember 2023 Yesaya 61:1-4, 8-11; Mazmur 126;
1 Tesalonika 5:16-24; Yohanes 1:6-8, 19-28
Senin, 18 Desember 2023 1 Raja-raja 18:1-18; Efesus 6:10-17
Selasa, 19 Desember 2023 2 Raja-raja 2:9-22; Kisah Para Rasul 3:17-4:4
Rabu, 20 Desember 2023 Maleakhi 3:16-4:6; Markus 9:9-13
Kamis, 21 Desember 2023 2 Samuel 6:1-11; Ibrani 1:1-4
Jumat, 22 Desember 2023 2 Samuel 6:12-19; Ibrani 1:5-14
Sabtu, 23 Desember 2023 Hakim-hakim 13:2-24; Yohanes 7:40-52
Sumber: Revised Common Lectionary