Jelang Pilkada, PKB Jakarta Silaturahmi ke Rumah Anies Baswedan

JAKARTA-Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKB Jakarta menggelar silaturahmi dengan mantan Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 01, Anies Baswedan di kediamannya, Rumah Joglo di bilangan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa 4 Juni 2024.

Ketua DPW PKB Jakarta, H Hasbiallah Ilyas yang memimpin rombongan pengurus DPW PKB Jakarta mengatakan, silaturahmi dengan Anies Baswedan dilakukan dalam rangka menjalankan tugas Ketua Desk Pilkada DPP PKB Abdul Halim Iskandar untuk menjaring Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) yang akan diusung PKB di Pilkada Jakarta.

“Alhamdulillah hari ini kita diterima bersilaturrahmi dengan Pak Anies Baswedan dan keluarga. Kita menjalankan amanat dari Ketua Desk Pilkada DPP PKB, Gus Halim Iskandar, yang meminta kepada kami untuk bersilaturrahmi jelang Pilkada Jakarta,”ujar Hasbiallah Ilyas.

Turut dalam rombongan tersebut, antara lain, Ketua Desk Pilkada PKB Jakarta, H Buhari, SH., MH., juga Sekwil PKB Jakarta H. Mohammd Fauzi, jajaran pengurus lain serta para caleg terpilih PKB di Pemilu 2024 lalu.

Sekwil PKB Jakarta, H. Mohammad Fauzi mengatakan lewat ‘Silaturahmi Perubahan” ini PKB Jakarta ingin berdiskusi tentang agenda-agenda perubahan Jakarta pascaIKN kepada banyak tokoh, termasuk incumbent atau mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pada kesempatan tersebut, rombongan PKB Jakarta diterima langsung oleh Anies Baswedan dan isterinya, Fery Farhati. Silaturahmi berjalan dengan hangat dan guyup. Diselingi dengan diskusi panjang seputar pengalaman bekerja sama di Jakarta di gelaran Pilpres dan Pemilu yang sudah berlangsung.

Sehari setelah gelaran silaturahmi tersebut Tim Anies Baswedan mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) ke kantor DPW PKB Jakarta untuk selanjutnya mengikuti proses uji kelayakan dan kepatutan (UKK)  di Desk Pilkada DPP PKB Jakarta.