Kabar Mengejutkan, Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Terkait Narkoba
Onadio Leonardo | Foto: istimewa

JAKARTA - Kepolisian Daerah Metro Jaya mengamankan artis sekaligus musisi Leonardo Arya atau yang lebih dikenal dengan nama Onadio Leonardo (Onad) terkait dugaan kasus penyalahgunaan narkoba.

Kabar penangkapan tersebut dibenarkan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Ahmad David.

“Benar, (Onad ditangkap),” ujar Kombes David saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat (31/10).

Kombes David belum memerinci lebih lanjut mengenai kronologi penangkapan maupun barang bukti yang diamankan oleh penyidik. Ia menegaskan bahwa saat ini yang bersangkutan masih menjalani pemeriksaan intensif di Polda Metro Jaya.

“Nanti akan diinformasikan setelah pemeriksaan,” tambahnya.

Pihak kepolisian berkomitmen menangani kasus ini secara profesional dan transparan sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku. Informasi lanjutan terkait hasil pemeriksaan dan perkembangan penyidikan akan disampaikan setelah proses penyelidikan selesai.